Khasiat Air Lemon Hangat Untuk Mengobati Asam Lambung

Khasiat Air Lemon Hangat Untuk Mengobati Asam Lambung. Artikel Kali ini Dikutip dari Group Facebook GERD Anxiety Indonesia (GAI). Alasannya menurut kami postingan ini sangat bermanfaat bagi kesehatan.

Banyak orang dengan masalah lambung masih takut mengonsumsi air lemon. Sensasi yang dibayangkan bermacam-macam. Jeruk lemon adalah salah satu buah yang bersifat basa atau alkali. Ketika dikonsumsi, buah ini membantu menyeimbangkan kelebihan asam atau ketidakseimbangan asam di lambung.

Khasiat Air Lemon Hangat Untuk Mengobati Asam Lambung

Rasa asamnya membuat orang yang menderita masalah lambung khawatir untuk mengonsumsinya. Padahal, bila perasan lemon ditambahkan air, lalu dijus, atau perasannya dicampur air (air hangat lebih dianjurkan), tingkat keasaman dalam jeruk lemon ini bisa menjadi basa. Sifatnya yang basa setelah masuk ke lambung inilah yang kemudian dapat menetralkan asam yang menyebabkan asam lambung naik. Kadar basa dalam tubuh berperan untuk menyeimbangkan pH tubuh dan memastikan fungsi pencernaan berjalan dengan baik.

Lemon mengandung selenium, kalium, dan kalsium. Kalium membantu menetralkan asam lambung secara efektif. Lemon sangat rendah gula dan tinggi sifat alkali sehingga efek alkalizing pada lemon jauh melebihi keasamannya. Bila dikonsumsi dengan cara yang tepat, lemon secara alami membunuh kuman yang menyebabkan masalah pencernaan. Selain itu, air perasan lemon juga efektif membersihkan usus, ginjal, dan organ pencernaan lainnya dari racun dan kotoran.

Karena manfaatnya yang banyak inilah, perasan lemon ditambahkan ke dalam berbagai menu diet sehat. Jadi, jangan khawatir lagi mengonsumsi air perasan lemon. Sangat dianjurkan untuk mengonsumsinya saat pagi hari ketika perut masih dalam keadaan kosong. Hal ini dimaksudkan untuk membantu organ pencernaan membersihkan racun dan kotoran yang tidak diperlukan tubuh. Tunggu beberapa saat setelah minum air lemon hangat di pagi hari, lalu lanjutkan dengan sarapan buah.

Untuk mengonsumsinya, satu buah lemon dapat dibagi menjadi tiga atau empat bagian. Peras satu kepingnya, lalu tambahkan air hangat (ingat, bukan perasannya yang langsung diminum, tapi dicampurkan air dulu. 

Sumber
GERD Anxiety Indonesia (GAI).

0 Response to "Khasiat Air Lemon Hangat Untuk Mengobati Asam Lambung"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel